Bakteri Salmonella Sebabkan Berbagai Risiko Penyakit
Infeksi bakteri salmonella biasanya berasal dari pengolahan makanan yang kurang tepat.
Bakteri salmonella mengalami masa inkubasi selama satu sampai tiga hari sebelum menyebabkan gejala penyakit.
Sistem pada tubuh yang paling umum terpengaruh oleh infeksi salmonella adalah saluran pencernaan, atau biasa disebut sebagai salmonella gastroenteritis.
Ketika terserang bakteri ini, pasien umumnya berisiko mengalami diare berdarah, kram perut, dan demam.
Salmonella juga bisa menyebar dalam aliran darah, atau yang dalam istilah medis, biasa disebut salmonella bacteremia. Begitu terinfeski bakteri ini, sistem organ dalam tubuh akan terganggu dan menyebabkan gejala penyakit tifoid atau demam enterik.
Gejala-gejala umumnya muncul secara bertahap, meliputi demam, sakit kepala, penurunan nafsu makan, dan perubahan status mental, seperti lesu atau penurunan kesadaran.
Jika kondisinya kian memburuk, pasien dengan demam tifoid mungkin merasakan nyeri perut tiada henti, dan bahkan hingga risiko pembesaran hati serta limpa.